LE SSERAFIM Umumkan Nama Fanclub dan Warna Resmi Grup

- Senin, 2 Januari 2023 | 21:32 WIB
LE SSERAFIM umumkan nama fanclub dan warna resmi grup. (Instagram.com/le_sserafim)
LE SSERAFIM umumkan nama fanclub dan warna resmi grup. (Instagram.com/le_sserafim)

JatimNetwork.com - LE SSERAFIM baru saja meluncurkan nama fanclub resmi mereka.

Selain mengumumkan nama fanclub resmi, LE SSERAFIM diketahui juga mengumumkan warna resmi untuk grup mereka.

Nama fanclub memang telah lama dinantikan oleh para penggemar girl grup yang beranggotakan lima orang gadis cantik tersebut.

Baca Juga: SUHO Ungkap EXO Akan Segera Comeback pada Tahun 2023

Setelah melalui beberapa pertimbangan, akhirnya LE SSERAFIM memutuskan nama resmi untuk fanclub mereka.

Dikutip JatimNetwork.com dari laman allkpop, sebelumnya telah diumumkan jika "FEARNOT" akan secara resmi menjadi nama fanclub mereka. Dan, fanclub tersebut kini sedang merekrut anggota untuk tahun ini.

Selain itu, grup ini juga telah mengumumkan warna resmi mereka, dan mendapatkan banyak pujian dari penggemarnya.

Baca Juga: KUIS NCTzen: Siapa Member NCT DREAM yang Bakal Ngajak Kencan Kamu ke Ancol? Cari Tahu Melalui Link Kuis Ini!

Warna resmi dari LE SSERAFIM adalah 'fearless blue' yang berarti adalah warna biru yang tidak kenal takut.

Menurut pernyataan yang dirilis bersama dengan warna resminya, 'fearless blue' adalah warna yang sama dengan suhu tertinggi sebuah bintang.

Ia memiliki karakteristik LE SSERAFIM dan FEARNOT yang menyendiri namun bergairah. ***

Editor: Dwi Afrilianti

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X