JatimNetwork.com - Baru banget buka! Wisata baru di Kota Solo ini langsung ramai pengunjung.
Kota Solo kini punya destinasi wisata baru. Wisata baru di Kota Solo ini berupa kebun binatang dengan konsep modern.
Di kebun binatang seluas 37,9 hektare ini, terdapat lebih dari 374 satwa dari total 87 spesies satwa endemik Indonesia yang langka dan dilindungi.
Dilansir JatimNetwork.com dari berbagai sumber, kebun binatang berstandar Taman Safari Indonesia ini diberi nama Solo Safari Zoo.
Area para satwa di Solo Safari Zoo didesain terbuka layaknya habitat asli satwa bukan dikurung dalam kandang.
Namun tak perlu khawatir, antara satwa dan pengunjung dipisahkan pagar pembatas, atau pagar kaca dan pagar disertai parit untuk hewan buas.
Solo Safari Zoo sebenarnya merupakan proyek peremajaan Jurug Solo Zoo (Taman Satwa Taru Jurug) yang telah lama beroperasi di Kota Solo.
Sejak dibuka pada 27 Januari 2023 lalu, pengunjung sudah dapat melihat berbagai satwa seperti komodo, banteng, orang utan, tapir, rusa, zebra, gajah Sumatera, berang-berang, dan berbagai satwa lainnya.
Koleksi satwa di Solo Safari Zoo ini akan terus ditambah sembari menyelesaikan pembangunan infrastruktur dan fasilitas.
Untuk harga tiket masuk, dikenakan tarif Rp45.000 pada weekdays untuk pengunjung dewasa dan Rp30.000 untuk pengunjung anak-anak.
Sedangkan saat weekend atau hari libur nasional, Solo Safari mematok tarif masuk sebesar Rp60.000 untuk pengunjung dewasa dan Rp45.000 untuk anak-anak.
Artikel Terkait
4 Wisata Hits Kekinian di Solo : Nomor 3 dan 4 Masih Baru Banget!
Main ke Solo, Gak Lengkap Kalau Gak Bawa 10 Oleh-Oleh Khas Ini: Dari Makanan hingga Batik
SURABAYA Siap-siap Kalah Saing, 3 Mall di Solo Ini Megahnya Gak Main-main
JANGAN SAMPAI TELAT! Solo Safari Hadirkan Satwa Endemik Indonesia, Simak Jadwal Pertunjukannya di Sini
Enak'e Ora Umum! 5 Warung Bakso di Solo Ini Bikin Pengunjungnya Pengen Nambah Terus, Yakin Gak Mau Coba?