JatimNetwork.com - Baru-baru ini viral video Bunga Zainal di TikTok yang menyindir salah seorang YouTuber.
Di video tersebut, istri dari Sukhdev Singh ini menceritakan momen saat dia bertemu dengan salah satu YouTuber tersebut.
Bunga dan YouTuber itu sama-sama menghadiri sebuah acara besar yang di sana juga dihadiri oleh banyak publik figur.
Bunga mengatakan saat berpapasan dengan YouTuber tersebut dirinya menyapa dengan senyuman.
Namun ternyata YouTuber tersebut tak kembali menyapa Bunga, malah suami YouTuber tersebut yang menyapanya.
Bunga merasa jika YouTuber yang disapanya itu sombong dan memiliki sifat star syndrome.
Dampak dari sindiran tersebut, Bunga kini juga dibilang sombong oleh fansnya sendiri.
Lalu apa penyebab fans tersebut beranggapan Bunga adalah artis yang sombong?
Baca Juga: Bunga Zainal Beri Tanggapan Terkait Nama Ria Ricis yang Disebut YouTuber Sombong: Bukan Salah Gue
Dilansir JatimNetwork.com dari akun TikTok @bunga23zainal yang diunggah pada tanggal 27 Januari 2023, Bunga memberikan klarifikasi terkait hal tersebut.
Di video itu, Bunga menceritakan soal mengapa dirinya dibilang sombong oleh seorang fans melalui komen di Instagram milik pribadinya.
Hal itu terjadi karena semula fans ini ingin meminta foto dengan Bunga saat sendang di Permata Hijau.
Karena Bunga Zainal tidak mengiyakan permintaannya, fans ini kecewa dan menganggap bahwa Bunga adalah artis yang sombong.
Artikel Terkait
Siapa Anak Kandung Bunga Zainal? Ini Profil Biodata Istri Sukhdev Singh: Agama, Selisih Usia, Karir
Bukan 2, Tapi Ini Jumlah Seluruh Anak Sukhdev Singh Suami Bunga Zainal, Ada yang Mirip Artis Bollywood Ini...
Bunga Zainal Beri Tanggapan Terkait Nama Ria Ricis yang Disebut YouTuber Sombong: Bukan Salah Gue
Bunga Zainal Sindir Pedas YouTuber Star Syndrome yang Dinilai Kurang Ramah pada Dirinya: Dijaga Attitude-nya
Video Detik-detik Ria Ricis Menghampiri Meja Bunga Zainal dan Tak Senyum Balik Viral! Dugaan Netizen Kuat?