JatimNetwork.com - Pertanyaan menyeruak usai pelatih Korea Selatan, Paulo Bento mendapat kartu merah di laga Korea Selatan vs Ghana.
Korea Selatan harus habis-habisan saat bersua Ghana pada laga lanjutan Grup H Piala Dunia 2022 Qatar pada Senin, 28 November 2022 pukul 20.00 WIB.
Dilansir JatimNetwork.com dari berbagai sumber, Korea Selatan sempat tertinggal 2 gol terlebih dulu oleh Ghana lewat gol yang dicetak Muhammed Salisu dan Muhammed Kudus masing-masing pada menit 24' dan 34'.
Korea Selatan sendiri sempat mengejar dengan menyarangkan 2 gol balasan yang dicetak Cho Gue Sung pada menit 58' dan 61'.
Namun, Ghana kembali unggul pada menit 68', lagi-lagi melalui kaki Muhammaed Salisu.
Son Heung Min dkk bukannya tanpa perlawanan. Korsel terus menghujani Ghana dengan serangan di sisa laga.
Lalu drama terjadi saat waktu sudah menunjukkan menit 111'.